May 19, 2013

Tips Mencegah Tag Foto Otomatis di Facebook

Tips Mencegah Tag Foto Otomatis di Facebook
Sering ditandai foto oleh orang yang tidak dikenal, tentunya sangat menjengkelkan bukan? apalagi jika kita ditandai dalam foto yang kurang sopan dilihat, tentunya menambah rasa jengkel di hati. Bagaimana tidak, saat kita ditandai, maka otomatis foto tersebut akan ditampilkan ke profile kita, seolah-olah kita lah yang mengunggahnya.

Sering saya menemukan para penjual online, dengan sesuka hati mereka menandai beberapa pengguna untuk berpromosi tanpa izin terlebih dahulu. Bagaimana jika Anda merupakan salah satu dari korban promosi, tentunya cukup kecewa bukan ?

Nah, kali ini Admin akan Berbagi Ilmu bagaimana menyiasati hal tersebut, sehingga para pengguna tidak dengan sesuka hati mereka menandai foto mereka ke akun kita dengan mengaktifkan beberapa pengaturan. Untuk lebih jelasnya, silahkan ikuti panduan singkat berikut ini :
1. Login ke akun Facebook Anda, kemudian pilih pada Pengaturan Privasi

Tips Mencegah Tag Foto Otomatis di Facebook
2. Klik pada "Kronologi dan Penandaan" kemudian aktifkan pengaturan pada :
  • Siapa yang dapat menambahkan hal-hal ke kronologi saya?
  • Bagaimana cara mengelola tanda yang ditambahkan orang dan saran tanda?

Tips Mencegah Tag Foto Otomatis di Facebook
3. Kedua pengaturan tersebut akan meminta izin kepada Anda, ketika Anda ditandai oleh teman Anda, Anda bisa mengizinkan atau menolak untuk ditampilkan di kronologi Anda.

Tips Mencegah Tag Foto Otomatis di Facebook
4. Jika pengaturan telah aktif, ketika di tandai akan menerima pemberitahuan dan Anda akan diminta untuk menerbitkan atau menyembunyikan dari kronologi Anda.

Semoga Tips dari Berbagi Ilmu tentang Mencegah Tag Foto Otomatis di Facebook bisa bermanfaat untuk teman-teman semua. Selamat mencoba :)